Sunday 3 November 2013

semua akan kembali

jangan bersedih hanya karena hilangnya sanak keluargamu, jangan bersedih hanya karena berkurangnya harta bendamu, tapi bersedihlah karena kau menjadi semakin jauh dariNYA. salam pagi, pengembara-sukma.blogspot.com..

                                                

semua akan kembali itu sudah pasti, karena hakekatnya semua ini hanyalah milikNYA dan jika sewaktu - waktu DIA yang mempunyai segalanya ingin mengambil dari kita maka kitapun harus rela dan iklas. hidup didunia ini hanya sementara, dan hidup yang sebenarnya itu adalah nanti saat kita sudah meninggalkan dunia ini, meninggalkan jasad dan tubuh ini.
Dalam menapaki kehidupan dunia yang fana ini, manusia senantiasa dihadapkan pada dua keadaan, bahagia atau sengsara. Perubahan keadaan itu bisa terjadi kapan saja sesuai dengan takdir Allah Subhanahu wa Ta’ala. Namun hanya orang yang beriman yang bisa lurus dalam menyikapi silih bergantinya situasi dan kondisi. Hal ini karena ia meyakini keagungan dan kekuasaan Allah Subhanahu wa Ta’ala serta tahu akan kelemahan dirinya.
jika seorang manusia sudah mengerti semua itu niscaya dia tidak akan bersedih saat bencana menimpa hidupnya, saat cobaan datang mengujinya, karena ia sudah sadar dan sepenuhnya sadar bahwa dunia ini sesungguhnya adalah pemberian dariNYA, adalah titipan dariNYA, bahkan tubuh dan nyawa juga adalah kepunyaanya.
hidup didunia ini seharusnya kita senantiasa untuk bersyukur dan selalu ingat, syukur terus atas semua pemberiannya, ingat terus akan keagungan nama dan sifat2nya. jangan hanya ingat saat melakukan ibadah saja, karena itu masih belum cukup dan bukan apa - apa jika dibandingkan atas segala nikmatnya. 
sekali lagi ingatlah wahai kawan bahwa semua akan kembali, kembali pada sang pemberi, kembali kepangkuan Illahi dan kembali menyatu pada Yang Satu...  salam pagi dari saya yang hina..
Rating: 4.5 out of 5

0 comments:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright © 2013. Pengembara Sukma -